Jumat, 12 November 2010

Laptop Termewah di Dunia

Luvaglio, sebuah perusahaan yang khusus memproduksi barang-barang mewah telah memperkenalkan produk laptop satu juta dollar. Walaupun beberapa detil dari laptop ini masih belum diketahui secara persis saat ini, laptop ini memiliki layar LCD 17 inci yang dibantu dengan penerangan LED dan sebuah lapisan khusus anti refleksi untuk menghasilkan tampilan yang jelas dan terang.

Selain itu, laptop ini juga memiliki kapasitas Solid State Disk (SSD) sebesar 128GB dan drive Blu-ray. Sebuah alat untuk membersihkan layar juga diikutkan berikut dengan sebuah berlian langka yang digunakan untuk tombol power yang merangkap sebagai alat identifikasi untuk keperluan sekuriti.

CEO Luvaglio Rohan Sinclair Luvaglio mengatakan bahwa “tidak seperti produk berharga tinggi yang dikeluarkan orang lain, kami menginvestasikan waktu kami untuk menciptakan sesuatu yang luar biasa dengan memperhatikan detil-detil kecil. Saya tidak ingin memindahkan sebuah laptop ke dalam sebuah kotak yang dihias dengan berlian hanya untuk menjual produk ini dengan harga tinggi.” Ujarnya.
Tidak sembarang orang bisa memiliki Laptop ini karena untuk memilikinya saja harus diundang atau membuat perjanjian terlebih dahulu oleh CEO Luvaglio untuk dapat mengakses website mereka. Di bawah ini adalah cuplikan gambar Homesite Luvaglio Company.


Macbook Air Supreme Ice Edition

Tampaknya Apple akan mendapatkan gelar lagi melalui salah satu produknya, yaitu Macbook Air Supreme Ice Edition karya Stuart Hughes, diproduksi dengan sangat terbatas yang dikatakan hanya disediakan 10 unit di seluruh dunia. Stuart Hughes sendiri dikenal sebagai sosok yang gemar memodifikasi dan mengkreasi barang-barang super mewah dan berprestis tinggi, salah satu diantaranya ada diamond Blackberry,diamond iPhone 3gs, diamond Nokia.

Macbook Air Supreme ice Edition kepunyaan Stuart Hughes yang dilapisi dengan total 2.5 kg Platinum dan dengan logo Apple yang terbuat dari berlian 25.5 karat(terdapat 53 berlian) . Macbook tersebut diperkirakan mencapai harga $200.000 dan menjadikannya menjadi laptop termahal di dunia. Kilauan dan material yang digunakan membuat Macbook edisi terbatas tersebut sangat cantik, elegan, dan membuat nya menjadi produk yang berseni dan bercita rasa tinggi.


0 komentar:

Posting Komentar

 
Copyright © My Chronos Soul. All rights reserved.
Blogger template created by Templates Block | Start My Salary
Designed by Santhosh